Latest News

Thursday, August 22, 2013

6 Tips Wanita Memilih Kosmetik yang Baik


Ilustrasi Wanita menggunakan Kosmetik
















6 Tips Wanita Memilih Kosmetik yang Baik


Kosmetik merupakan salah satu hal yang bisa dibilang wajib bagi seorang wanita. Sebab dengan memakai kosmetik di berbagai kesempatan tentunya akan menunjang penampilan seorang wanita khusunya untuk di acara-acara tertentu. Dengan kosmetik seorang wanita juga akan selalu tampak segar.

Namun tidak semua kosmetik yang dijual dipasaran bisa cocok dan sesuai dengan jenis kulit anda. Bukan hanya itu yang lebih berbahay lagi jika kosmetik tersebut mengandung bahan berbahaya seperti merkuri yang tentunya akan berefek buruk bagi kulit wajah anda. Selain itu adapula kosmetik yang belum diuji secara resmi oleh laboratorium tertentu, sedangkan produknya sudah banayk digunakan oleh banyak orang. Dan yang paling berbahaya banyak kosmetik yang juga memalsukan merk kosmetik terkenal sehingga produk mereka pun bisa laris terjual.

Untuk mengatasi kemungkinan-kemungkinan buruk tersebut maka sangat penting bagi anda para wanita untuk mengetahui cara agar dapat memilah kosmetik yang memang terjamin keamanan dan kualitasnya. Berikut adalah artikel yang bisa sahabat Dokter gunakan untuk pandai memilih kosmetik yang baik bagi anda.

Inilah 6 Tips Wanita Memilih Kosmetik yang Baik 

1. Utamakan produk berlabel halal
Sebagian produk baik makanan maupun kosmetik terdapat label halal pada kemasannya. Label halal tersebut tentunya berasal dari nomor sertifikasi halal dari LPPOM MUI (Lembaga Sertifikasi Halal di Indonesia). Hal tersebut bisa membuktikan bahwa produk tersebut telah diuji oleh lembaga tersebut untuk mengetahui kandungan yang ada dalam produk, terasuk kosmetik.

2. Memiliki Kode Legal
Terkhusu untuk makana dan kosmetik, memiliki lembaga yang menangani mengenai kelegalan nya yaitu Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Depkes RI. Jika suatu produk tidak memiliki kode legal tersebut maka tidak ada pihak yang ingin bertanggung jawab dalam produksinya.

Kode yang perlu dipahami adalah:
  • CD untuk kosmetik produksi lokal 
  • CL untuk kosmetik impor 
  • TR untuk produk yang tergolong jamu tradisional 
  • TL untuk produk yang tergolong jamu impor 
3. Memiliki Petunjuk Pemakaian
Jika ingin memilih kosmetik selalulah perhatikan apakah dalam kemasannya memiliki aturan pemakaian atau petunjuk pemakain. Hal tersebut sangatlah penting agar hasil yang diperolah bisa maksimal dengan standard keamanan produk.

4. Memiliki Tanggal Kadaluarsa
Tanggal kadaluarsa yang ada pada produk kosmetik anda sangatlah penting. Hal tersebut untuk memastikan umur efektif produk yng pastin ya akan berpengaruh pada tingkat kualitasnya.

5. Tercantum Nama dan Alamat Produsen
Jika suatu produk kosmetik tidak memiliki nama serta alamat produsen maka anda perlu mempertanyakannya. Produk kosmetik yang memilikki nama dan alamat yang jelas tentunya Selain itu, nama dan alamat bisa menjadi informasi penting untuk diadukan ke pihak berwenang bila suatu saat ada masalah tentang produk.

6. Perhatikan Komposisi Bahan
komposisi bahan yang ada pada kosmetik menjadi hal yang sangat penting bagi anda. Perhatikan apakah ada zat yang haram ataukah berbahaya bagi kulit. Diantara yang perlu diperhatikan adalah:
  • Merkuri/ Hg. Hal ini termasuk logam berat yang berbahaya bagi tubuh. Pada kulit bisa menyebabkan bintik hitam, alergi, dan iritasi ringan, hingga berat. Merkuri tidak dapat diurai tubuh, menembus lapisan kulit dan dan menumpuk pada ginjal. Pada paparan jangka pendek saja bisa menyebabkan diare, dan kerusakan paru-paru, sementara pada pemakaian jangka panjang bisa merusak ginjal dan otak. Merkuri masih bisa ditemukan pada beberapa produk kosmetik ilegal, yang seringkali bahkan tidak memiliki keterangan dalam bahasa Indonesia. 
  • Hidroquinon. Zat ini termasuk obat keras. Di luar negeri sudah dilarang penggunaannya. Tetapi di Indonesia masih ditolerir hingga batas toleransi 2%. Paparan hidroquinon bisa menyebabkan iritasi kulit sehingga menjadi merah, terbakar. Lebih lanjut bisa menyebabkan kerusakan ginjal, kanker darah dan kanker hati. 
  • Pewarna Merah K.10 (Rhodamin B) dan Zat Pewarna K.3; zat warnan sintetis yang umumnya ada pada industri tekstil dan bersifat karsinogen. 
  • Lemak dan segala turunannya yang berasal dari hewan yang diharamkan. 
  • Kolagen yang berasal dari hewan yang diharamkan. 
  • Elastin yang berasal dari hewan yang diharamkan. 
  • Ekstrak plasenta yang berasal dari hewan yang diharamkan atau dari manusia. 
  • Amnion (ketuban) yang berasal dari hewan yang diharamkan. 
  • Gelatin yang berasal dari hewan yang diharamkan. 
  • Chivet atau hormon dari kelenjar-kelenjar yang berasal dari hewan yang hukumnya haram atau najis. 
hal tersebutlah yang harus diperhatikan dan cara memilih kosmetik yang baik. Semoga anda bisa tetap cantik dan tetap aman. makasih.

Baca juga : 10 Tips Mengatasi Wajah Terbakar Akibat Kosmetik

No comments:

Post a Comment

Recent Post